Print Friendly and PDF

ODGJ Yang Dipasung Diwilayah Caringin Labuan Dirujuk Ke RSJ Grogol Jakarta


SuaraTransparansi Pubik_Pandeglang, -- Forkopimcam Labuan melepas dan merujuk 'DN' (28) yang dipasung, Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)  ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Grogol, Jakarta, Rabu (22/5/2024). bertempat di Kampung Pangulon  RT 01/01, Desa Caringin Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang.

Saat dikonfirmasi WBO, Sri Rezeki, selaku kepala Puskesmas Kecamatan Labuan yang bertanggung jawab atas kegiatan mengatakan sebelumnya sudah melakukan advokasi dengan unsur FORKOPIMCAM.


" Pasien dengan ODGJ putus obat karena tidak koperatip dari keluarga, kita sudah memotivasi dan dilakukan advokasi dengan unsur muspika serta lintas sektoral dan suport dari ibu Bupati" kata Sri Rezeki saat dikonfirmasi awak media.


"pasien hari ini sudah di bawa ke rumah sakit Grogol Jakarta" terangnya.

Selain itu, "Sri Rezeki selaku Kapus Labuan, Hadir saat pelepasan dan perujukan Drokter Akbar (Puskesmas Labuan ), Serma Suryadi dari Koramil Labuan, Aiptu Pupun selaku PsPanit IK, Aipda  Sihabudin sebagai Kspk Kepolisian Sektor Labuan, Kader puskesmas dari Desa Caringin dan pihak Pemerintah Desa Caringin.


Sementara, Aiptu Pupun selaku PsPanit Polsek menambahkan keterangan Sri Rezeki yang menerangkan status dan kondisi DN kepada WBO.


"Pasien selama ini tinggal bersama keluarganya dan hanya diurus oleh ibunya Ibu Nurhayati yang berusia 48 Tahun, sebagai ibu rumah tangga yang beralamat di kampung Pangulon RT 01 RW 01 Desa Caringin" ungkap Pupun.


"setelah di musyawarahkan sebanyak dua kali dengan melakukan pendekatan Forkomincam Labuan dan  dengan pihak Puskesmas Pihak keluarga hari ini mau mengikuti saran dari kepala puskesmas  untuk menyerahkan saudara Dian yang mengalami gangguan mental agar di rujuk ke RSJ Grogol untuk menerima pengobatan" ungkapnya.


Saat pasung yang terpasang sudah dilepaskan dan yang bersangkutan sudah dibawa Ke RSJ Grogol Jakarta 


*(Redaksi).

Tidak ada komentar

Masukan Komentar anda...

Diberdayakan oleh Blogger.